Jakarta, Manadonews.co.id – Ketua Umum Forum Komunikasi Pria Kaum Bapak (FKPKB) Persekutuan Gereja-geraja Indonesia (PGI), Olly Dondokambey, mengingatkan agar PKB selalu bersyukur dan mendekatkan diri kepada Tuhan.
Hal ini dikatakan Olly Dondokambey dalam Ibadah Syukur Awal Tahun 2025 FKPKB PGI di Auditorium Lantai 5 Graha Oikoumene, Jakarta, Jumat (17/1/2025).
Ibadah mengambil tema “Lihatlah, Aku Menjadikan Segala Sesuatu Baru (bdk Wahyu 21:5).
“Khotbah yang disampaikan tadi sangat jelas kaum bapak harus dekat kepada Tuhan karena mudah sekali tergoda dengan situasi, sehingga berdampak kepada kehidupan orang Kristen,” terang Olly Dondokambey.
Olly Dondokambey mengingatkan kondisi global saat ini sangat memperihatinkan, sedang tidak baik, apalagi banyak kepala negara yang lengser akan berdampak pada kondisi gereja.
“Sebab itu, FKPKB PGI harus bersyukur bisa memasuki tahun 2025, dan tetaplah berdoa agar bapak-bapak mendapatkan kemuliaan dari Tuhan dan menjadi berkat bagi keluarga,” tukas Dondokambey.
Hal senada dikatakan Wasekum PGI, Pdt. Lenta Enni Simbolon. Menurutnya, pria kaum bapak harus sungguh-sungguh menjadi imam dalam keluarga.
“Sidang Raya XVIII PGI di Toraja menegaskan adanya Polycrisis, di antaranya krisis keluarga dan krisis pendidikan,” jelas Pendeta Simbolon.
Sebab itu ditambahkannya, dalam Prokelita PGI ditekankan perlunya meningkatkan kualitas spiritualitas keluarga Kristen dalam menghadapi beragam krisis serta tantangan zaman.
“Sebab itu, kaum bapak sebagai imam dalam keluarga, memiliki peran penting,” terangnya.
Selain para pengurus, ibadah syukur awal 2025 FKPKB PGI juga dihadiri pimpinan Sinode Gereja, PGIW, MPH-PGI, MP-PGI, tokoh, serta sejumlah aktivis Kristen. Pdt. Marthinus Liur didapuk sebagai pelayan firman. (***/Jerry)