Berita TerbaruDaerahNusa UtaraPemerintahanSangiheSosialSulawesi Utara

Wabup Sangihe Serahkan Bantuan ATENSI untuk 38 Warga DTKS

×

Wabup Sangihe Serahkan Bantuan ATENSI untuk 38 Warga DTKS

Sebarkan artikel ini

Tahuna, MANADONEWS.CO.ID – Wakil Bupati Kepulauan Sangihe, Tendris Bulahari, didampingi Sekretaris TP-PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe, Ny. Agnes Bulahari Walukow, S.E., menyerahkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) yang berasal dari Sentra Tumou Tou Kementerian Sosial RI, Selasa (20/05/2025).

Kegiatan penyerahan bantuan berlangsung di halaman Kantor Dinas Sosial Kepulauan Sangihe. Bantuan menyasar 38 penerima dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), yang terdiri dari 12 lansia, 20 penyandang disabilitas, 5 anak sekolah dan 1 korban bencana.

MANTOS MANTOS

Kepala Dinas Sosial Kepulauan Sangihe, Drs. Doktarius Pangandaheng, menyampaikan bahwa bantuan ini di fokuskan kepada masyarakat rentan yang belum pernah menerima bantuan serupa.

“Mereka yang menerima saat ini adalah orang-orang yang belum pernah mendapatkan bantuan sama sekali, baik lansia, disabilitas, anak, maupun korban bencana,” jelas Doktarius Pangandaheng.

Baca Juga:  Cuaca Ekstrim.. Bupati Himbau Masyarakat Siaga Bencana

Jenis bantuan yang di salurkan meliputi sembako untuk lansia, kursi roda dan kaki palsu untuk penyandang disabilitas, serta perlengkapan sekolah seperti tas dan sepatu untuk anak-anak.

Sebelumnya, perwakilan dari Sentra Tumou Tou Manado, Syarif Hidayatulloh, menyampaikan bahwa nilai total bantuan yang di salurkan mencapai Rp75.467.000 untuk 38 penerima dari DTKS.

Program ini merupakan bagian dari upaya Kementerian Sosial RI untuk memberikan perlindungan sosial dan memperkuat keberfungsian sosial bagi kelompok rentan di daerah-daerah terpencil, termasuk di wilayah perbatasan seperti Kabupaten Kepulauan Sangihe.

(Riko)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID– Kodam XIII/Merdeka menggelar acara syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 di Markas Kodam XIII/Merdeka, Kota Manado, Sulawesi Utara, Senin (16/6/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI…