Berita TerbaruBerita UtamaTomohon

Solang Wakili Walikota Tomohon Hadiri Ibadah 40 Hari Berpulangnya Ibunda SAS

×

Solang Wakili Walikota Tomohon Hadiri Ibadah 40 Hari Berpulangnya Ibunda SAS

Sebarkan artikel ini
Foto bersama/Foto: manadonews/yunita

TOMOHON, MANADONEWS – Plt Asisten Umum Setdakot Tomohon Dra. Lily Solang, MM mewakili Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak menghadiri ibadah 40 hari Alm Onny Sidonia Pusung (Ibunda Wakil Walikota Syerly Adelyn Sompotan), di Lokon View, Woloan Dua, Minggu (5/5).

Membawakan sambutan Solang mengungkapkan keluarga dan jemaat bersyukur karena keluarga Sompotan-Pusung boleh diberi kekuatan dan kemampuan dalam melewati masa duka cita selama 40 hari.

MANTOS MANTOS

“Dan jika Keluarga boleh bersyukur saat ini, itu semua karena Tuhan dan percayalah apa yang Tuhan buat baik adanya,” ungkap

“Melalui ibadah syukur mengenang kepergian almarhumah, keluarga semakin dikuatkan dan diberkati dalam menjalani hari-hari selanjutnya, dalam kebersamaan dan kerukunan keluarga, semoga segala kebaikan almarhumah menjadi kenangan dan teladan bagi keluarga, jemaat dan masyarakat,” pungkas Solang.

Baca Juga:  Kodam XIII/Merdeka Gelar Bimtek E-Katalog Versi 6

Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, mewakili keluarga, mengucapkan banyak terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas kehadiran dan doa dari semua kerabat-kerabat, keluarga yang ada.

“Secara khusus jajaran Pemerintah Kota Tomohon, serta semua jemaat, kami mensyukuri peristiwa iman yang terjadi 40 hari yang lalu dalam keluarga Sompotan-Pusung dan jika kami mampu melewati masa duka, semua hanya karena Tuhan, semoga Bapak Ibu semua selalu diberkati Tuhan,” tutur Sompotan.

Ibadah dipimpin oleh Khadim Pdt Meckvi Tumundo MTh dan Pdt Jefry Piring.

Roby

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Agama

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Kodam XIII/Merdeka menggelar peringatan Nuzulul Quran 1446 Hijriah, Minggu (16/3/2025) di Masjid Nurul Birri Kodam XIII/Merdeka, Kota Manado, Sulawesi Utara, dipimpin Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Suhardi didampingi Ketua Persit…

PG99

PG99

PG99

PG99