MINAHASA,MANADONEWS.CO.ID- Komandan Kodim (Dandim) 1302/Minahasa Letkol Inf Mutakbir menghadiri acara peluncuran program “Jaga Sekolah” yang digagas Kejaksaan Negeri (Kejari) bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Minahasa, bertempat di gedung Wale Ne Tou, Kelurahan Welelen, Kecamatan Tondano Barat, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara, Selasa (21/1/2025).
Dalam sambutan Kepala Kejaksaan negeri (Kajari) Minahasa Beny Hermanto mengatakan program “Jaga Sekolah” ini bertujuan untuk mengenalkan kepada generasi muda mengenai pentingnya hukum, serta memberikan pemahaman tentang bahaya tindakan pidana seperti narkoba, korupsi, dan kekerasan.
“Melalui program ini pula, jaksa akan turun langsung ke sekolah-sekolah untuk memberikan edukasi hukum secara interaktif, dengan tujuan menanamkan nilai-nilai kejujuran, kedisiplinan, serta pentingnya menghindari perilaku yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain, sehingga pelajar lebih memahami hak dan kewajiban mereka dalam kehidupan,” katanya.
Lanjutnya, dengan gemuruh semangat dan harapan kita berkumpul di tempat ini untuk menyaksikan sebuah momen penting dalam perjalanan pembangunan pendidikan di Minahasa Launching program “Jaga Sekolah”.
Program “Jaga Sekolah” merupakan sebuah menifestasi dari kepedulian bersama, sebuah janji antara pemerintah Kabupaten Minahasa dan Kejaksaan Negeri Minahasa untuk menjaga keutuhan, keadilan, dan transparasi dalam pengelolahan pendidikan, tingginya peran aktif dan komitmen yang Kejari Minahasa tunjukkan menjadi inspirasi bagi Kita semua.
“Kejaksaan Negeri Minahasa adalah mitra yang terpercaya, penjaga keadilan yang selalu hadir untuk mendukung terwujudnya Tata Kelola pemerintahan yang bersih, termasuk dalam dunia pendidikan,” ungkapnya.
Ditegaskannya pula, pendidikan adalah kunci peradaban di tangan anak-anak kita saat ini, tergenggam masa depan Minahasa. Karena itu, mari kita pastikan bahwa mereka mendapatkan hak terbaik mereka, hak untuk belajar, hak untuk bermimpi, dan hak untuk tumbuh dalam lingkungan perlindungan, saya percaya bahwa melalui program “Jaga Sekolah” kita tidak hanya melindungi sekolah-sekolah di Minahasa, tetapi juga menciptakan budaya baru budaya integritas, budaya peduli dan program ini sebagai titik awal menuju Minahasa yang berkualitas.
“Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan memastikan keamanan serta keselamatan siswa dan guru di sekolah,” pungkasnya.
Kegiatan ini turut dihadiri Pj Bupati Minahasa Noudy R.P. Tendean, Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Robby Longkuto, Kapolres Minahasa AKBP S. Sophian, Kepala Balai guru penggerak Sulawesi Utara Arianto Batara, Kepala BPS Kabupaten Minahasa Eko Setyo Budi, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Minahasa Dolly Tangian, Kepala Bpjs Ketenagakerjaan Reyti Amelia Manabung dan para tamu undangan. (***/Regwilnnlhy)