Berita TerbaruBerita UtamaManadoOlahraga

Kandouw Buka Kejurnas Anggar dan Pencak Silat

×

Kandouw Buka Kejurnas Anggar dan Pencak Silat

Sebarkan artikel ini
foto: hms
foto: hms
foto: hms

MANADO, MANADONEWS – Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs. Steven Kandouw membuka kejuaraan nasional anggar dan pencak silat antar PPLP/PPLD/SKO se Indonesia.

Kegiatan tersebut dilaksanakan Rabu (12/10) bertempat di gedung olahraga Koni Manado.

MANTOS MANTOS

Dalam sambutan, Wagub mengapresiasi baik penyelenggaraan kegiatan tersebut, menurutnya kegiatan ini merupakan simulasi yang baik untuk mengembangkan karir para generasi muda di dunia olahraga.

“Semua peserta yang bertanding pasti mempunyai mimpi untuk berprestasi. Para peserta diharapkan agar memupuk daya jual menjadi atlit bermental baik, jangan mudah tergiur dengan materi, namun dapat membangun jiwa sportifitas tinggi sehingga dapat membangun karir secara profesional,” kata Kandouw.

Untuk itu juga Wagub berpesan agar menjadikan momen ini juga untuk membangun kebersamaan antar sesama peserta dari seluruh indonesia, bertanding dengan baik dan menunjukan sikap sportifitas tinggi.

Baca Juga:  Banjir Manado, Gubernur Yulius Selvanus Masuk Keluar Lorong Antar Bantuan

Kepala dinas pemuda dan olahraga provinsi sulut dalam sambutan mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin kementrian olahraga untuk mencari bibit atlit yang berpotensi berprestasi.

Turut hadir dalam acara tersebut perwakilan unsur Forkopimda Sulut, pengurus Koni Sulut.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *