Example floating
Example floating
Berita TerbaruBerita UtamaMinahasa

Berikut Progres Pembangunan Infrastruktur Jalan di Desa Ranowangko

×

Berikut Progres Pembangunan Infrastruktur Jalan di Desa Ranowangko

Sebarkan artikel ini

TOMBARIRI, MANADONEWS.CO.ID – Pembangunan infrastruktur di Desa Ranowangko, Kecamatan Tombariri sangat terlihat.

Khususnya pembangunan dan peningkatan infrastruktur jalan, Pemerintah Desa Ranowangko sangat konsisten.

MANTOS MANTOS

Memasuki tahun anggaran 2022, Hukum Tua Ranowangko Deytje M. Kussoy mengutarakan, pembangunan jalan menjadi salah satu prioritas Pemerintah Desa.

“Untuk diketahui, tahap 1 pembangunan jalan di Jaga 10, rabat beton sepanjang 214 meter sudah selesai dikerjakan,” ungkap Kussoy, Senin (13/06/2022) kepada manadonews.co.id .

Jalan tersebut, kata Kussoy, memiliki ketebalan 10cm dan lebar 4 meter.

“Sekarang sementara kerjakan jalan kebun  Kilometer 27 sepanjang 100 meter,” ucapnya.

Kussoy mengajak seluruh masyarakat dapat turut serta membantu program – program pemerintah karena semua itu bermuara untuk kepentingan masyarakat itu sendiri.

Baca Juga:  Sambut Jumat Agung, Pemprov Sulut Gelar Ibadah Bersama
Example 120x600