Berita UtamaDaerahHukum & KriminalNusa UtaraSangiheSulawesi Utara

Kunker di Kabupaten Sangihe, Kapolda Tekankan Hal Penting

×

Kunker di Kabupaten Sangihe, Kapolda Tekankan Hal Penting

Sebarkan artikel ini
kunker kapolda

Tahuna, MANADONEWS.CO.ID Kunjungan kerja (Kunker) Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Roycke Harry Langie SIK MH menekankan beberapa hal penting ketika tibda di Mako Polres Sangihe.

Dalam arahannya ketika tatap muka bersama jajarannya, Irjen Pol Roycke menekankan pentingnya penguatan soliditas internal, profesionalisme dalam penegakan hukum dan dukungan terhadap program nasional termasuk Asta Cita Prabowo-Gibran.

MANTOS MANTOS

“Jadilah polisi yang presisi, profesional, responsif dan transparan. Utamakan kepentingan masyarakat, bangsa dan negara,” tegasnya.

Sebelumnya, Kapolda bersama rombongan melaksanakan bakti sosial di Kecamatan Tabukan Utara sekaligus menyerahkan bantuan sosial kepada sejumlah warga.

“Program ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan, sekaligus mendukung stabilitas sosial di wilayah hukum Polres Kepulauan Sangihe,” jelas Kapolda Senin (13/01/2025).

Baca Juga:  Silaturahmi Kapolda Sulut-Danrem Santiago Perkuat Soliditas Kawal Pilkada Sulut 2024

Dalam kunjungan tersebut, Irjen Pol Roycke di dampingi Wakapolda Sulut Brigjen Pol Bahagia Dachi SH MH dan sejumlah pejabat utama (PJU) Polda Sulut, termasuk Karo Ops Kombes Pol Dr. Set Stephanus Lumowa, Dansat Brimob Kombes Pol Agung Anggoro dan Kabid Propam Kombes Pol Reindolf Unmehopa.

Selain itu, Kapolda juga meresmikan pemugaran papan nama Polres Kepulauan Sangihe yang di tandai dengan penandatanganan prasasti. (Riko Takaonselang)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *