Example floating
Example floating
Berita TerbaruBerita UtamaPendidikanTomohon

Anggaran 1 Miliar Siap Digelontorkan Pemkot Tomohon untuk Beasiswa

×

Anggaran 1 Miliar Siap Digelontorkan Pemkot Tomohon untuk Beasiswa

Sebarkan artikel ini

TOMOHON, MANADONEWS.CO.ID – Pemerintah Kota Tomohon melalui Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) tengah mempersiapkan anggaran untuk beasiswa.

Kadis Dikda Dr. Dolvien Karwur didampingi Sekretaris Dinas, Sonny Saruan MP.d menjelaskan kebijakan ini berlaku bagi siswa-siswi kurang mampu.

MANTOS MANTOS

Menurutnya, pemberian beasiswa Tomohon Hebat ini sebagai bentuk dari program dan visi dan misi Wali Kota Tomohon.

Lanjutnya, saat ini pihaknya tengah mendata siswa di setiap sekolah.

“Termasuk yang sementara disusun adalah Petunjuk Teknis (Juknis) penyaluran,” terangnya saat konferensi pers bersama awak media yang dilaksanakan Bagian Prokopim Setda Kota Tomohon, Senin (18/03-2024).

Untuk beasiswa, kata Karwur, berlaku untuk SD, SMP, SMA.

“Untuk anggarannya berjumlah 1 Miliar,” ucapnya.

Baca Juga:  Seorang Pemuda di Melonguane Ditemukan Gantung Diri

Anggaran itu, imbuhnya, termasuk beasiswa untuk siswa berprestasi.

Pemberian beasiswa ini akan dilakukan nanti sesuai juknis yang mungkin akan diteruskan menjadi Peraturan Walikota.

“Ini bisa dilakukan setelah baru baru ini kami melakukan kunjungan kerja ke Bojonegoro yang sudah menerapkan pemberian beasiswa tersebut. Perlu diketahui, pemberian beasiswa bagi siswa berprestasi ini tak akan tebang pilih. Biarpun siswa terkait dari kalangan mampu atau kategori kaya, namanya dia berprestasi pasti diberikan beasiswa yang merupakan haknya,” jelasnya.

Ada juga beasiswa untuk mahasiswa program Strata-1 dengan nama ‘Bestie’ Best Friend.

Beasiswa ini akan diberikan kepada mahasiswa, di manapun dia mengecap pendidikan.

Konpres dipandu oleh Kabag prokopim Christo Kalumata SSTP.

Baca Juga:  Tim Sepakbola PON Sulut Butuh Try Out Jelang ke Papua

Yunita Rotikan

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *